Komponen Motor MotoGp Dapat Bertahan Seberapa Lama?

Komponen Motor MotoGp Dapat Bertahan Seberapa Lama?
Komponen Motor MotoGp Dapat Bertahan Seberapa Lama?
Komponen Motor MotoGp Dapat Bertahan Seberapa Lama?

Komponen Motor Merupakan Serangkaian Alat Dan Unit Yang Saling Berintegrasi, Terhubung Dan Mendukung Kinerja Satu Sama Lain. Dalam hal ini sinergi dalam melakukan pekerjaan untuk menjalankan kendaraan sesuai dengan yang di harapkan. Pada satu unit motor, terdapat banyak sekali komponen yang membangun dan menjalankan motor. Komponen utama yang membangun motor adalah rangka, suspensi, stang, garpu dan swing arm, dan roda. Sedangkan komponen penggerak yang menjalankan motor ialah, mesin dengan sub komponen yang lebih banyak, pengereman dan gear – hub penggerak roda dari mesin. Selain komponen, kita juga dapat menyebut parts sebagai kata lain yang dapat di mengerti. Parts motor tentu harus senantiasa mendapat perawatan. Karena dengan perawatan, parts tersebut dapat bekerja lebih maksimal. Serta pada sektor mesin, parts yang terawat akan menyalurkan tenaga ke roda penggerak tanpa ada daya yang terbuang. Maka dari itu, penting bagi seorang pemilik untuk senantiasa melakukan perawatan terhadap sepeda motor miliknya.

Di butuhkan kesabaran dan ketelitian dalam melakukan perawatan sepeda motor. Selain rutin menjadwalkan perawatan berkala, ternyata terdapat part yang pasa pakainya tidak terlalu panjang. Sehingga membutuhkan perhatian ekstra dalam penggunaan motor yang cukup intens. Dengan konsekuensi fatal seperti mogo, itulah yang terjadi jika komponen atau parts pada sepeda motor tidak di lakukan penggantian. Dengan memperhatikan jadwal service serta perilaku pengendara tentang seberapa sering kendaraan tersebut di gunakan hingga gaya berkendara. Penting untuk menjadwalkan service rutin bagi kendaraan Anda.

Mengganti komponen yang rusak atau memang seharusnya di ganti, akan memberikan kenyamanan dalam berkendara. Dalam hal estetika, jika spakbor pada motor patah atau mengalami kerusakan, tentu tampilan estetika akan berkurang. Dengan melakukna pergantian parts tersebut, tentu Anda melindungi motor Anda dari tampilan estetika yang buruk. Pada sektor mesin, pergantian parts seperti oli tidak perlu ditanyakan lagi. Hal tersebut merupakan kewajiban yang harus di laksankan bagi pemilik seluruh kendaraan bermotor.

Seberapa Kuat Komponen Motor Balap

Jika mengacu pada motor balap khususnya motor MotoGP, kecepatan merupakan hal terpentng selama berlangsungnya race weekend. Detail kecil menjadi perhitungan yang signifikan terhadap perolehan waktu yang lebih cepat sepersekian detik dari pembalap lain. Maka dari itu, tidak heran jika tim MotoGP menggunakan prosedur perawatan sepeda motor yang ketat dan menyeluruh. Dengan mengambil contoh motor MotoGP Honda RC213V, yang mana motor ini merupakan salah satu motor balap tercanggih di dunia. Tentu saja perawatan yang di berikan oleh mekanik berbeda dengan motor yang meskipun tampak serupa.

Dan prosedur perawatan bagi motor ini menentukan Seberapa Kuat Komponen Motor Balap MotoGP di lintasan. Membahas tentang perawatan, skema perawatan motor ini dengan tipe motor 2 tak yang mengikuti Grand Prix pada tahun 80an tentu berbeda dengan skema perawatan sekarang. Seperti contoh, mesin pada motor ini lebih sederhana dari pada generasi motor balap pada tahun tahun sebelumnya, maka mesin harus di pisah sepenuhnya dari rangka. Sehingga setiap parts dapat di bersihkan secara detail. Dan prosedur dan skema perawatan ini terjadi dan di lakukan di setiap akhir sesi balapan.

Berkat teknologi yang di gunakan sudah lebih maju serta peraturan yang mengharuskan mesin motor balap ini harus di segel. Membuat perawatan yang cukup melelahkan tidak perlu di lakukan seperti itu lagi. Dengan perkiraan sekitar dua ribu komponen motor yang terpasang di motor MotoGP. Terdapat sekiranya sekitar dua ratus komponen yang membutuhkan perlakuan khusus. Dengan banyaknya parts yang akan dan pasti mengalami keasuasan berat selama jalannya balapan. Perlu untuk di lakukan penggantian demi menghindari kecelakaan dan kekalahan waktu dari pembalap lain.

Komponen Aus Yang Rutin Di Ganti

Seperti penjelasan di atas, Komponen Aus Yang Rutin Di Ganti penting dilakukan demi kompetitif di lintasan.

Ban MotoGP

Yang mana ban yang telah di gunakan selama race weekend harus di lakukan pergantian dan tidak dapat di gunakan kembali pada balapan minggu selanjutnya. Karena ban ini tidak dapat bertahan lebih dari 120 km pemakaian. Maka dengan startegi dari masing masing tim, ban umumnya di ganti setiap sesi kualifikasi maupun latihan bebas. Bahkan selalu sesi balapan juga dapat di ganti sesuai kebutuhan pembalap.

Oli Mesin MotoGP

Pemeriksaan oli pada setiap sesi perlu di lakukan demi melihat seberapa besar kuantitas oli. Jika di perlukan, oli akan di isi ulang oleh mekanik pada sesi latihan bebas maupun kualifikasi. Dan akan di kuras habis serta di isi dengan yang baru sebelum jadwal balapan di mulai. Oli yang di gunakan pada motor balap ini di buat dengan formula khusus sehingga dapat melusmasi mesin dengan maksimal. Setelah sesi balapan selesai, oli kembali di kuras habis. Dan hal ini menandakan bahwa motor balap ini menggunakan oli yang baru di setiap seri balapannya.

Rantai dan Sproket

Untuk parts sproket baik depan maupun belakang, umumnya di ganti setiap dua kali seri balapan. Yang mana parts ini memiliki ketahanan dan masa pakai sekitar seribu kilometer. Sedangkan untuk rantai, jika pemasangan , hingga pemeriksaan menyeluruh sebelum balapan di lakukan dengan benar. Maka rantai motor balap ini dapat bertahan kurang lebih 500 km atau setara satu seri balapan pada rece weekend.

Kopling Motor MotoGP

Dengan masa pakai hingga mencapai seribu kilometer. Setiap sesi balapan selesai, plat kopling pada mesin berikut pegas dan bagian lainnya akan di bongkar. Dan di gunakan kembali pada sesi latihan bebas pada balapan selanjutnya. Yang mana hal ini berarti setiap sesi latihan bebas, motor menggunakan sistem kopling bekas balapan sebelumnya. Serta pada kulaifikasi dan balapan, motor menggunakan kopling baru.

Sistem Pengereman

Pada Sistem Pengereman, batalan atau kampas rem dapat kembali di gunakan meskipun dari sesi balapan sebelumnya. Parts ini di perkirakan dapat bertahan dengan perkiraan masa pakai mulai dari 800 hingga seribu kilometer. Sistem pengereman juga dapat mengalami keruskan seperti pada bagian kaliper yang umumnya di gunakan sepanjang musim balapan. Dan biasanya tim MotoGP mengandalkan mekanik khusus dari Brembo untuk mengambil alih perawatan sistem pengereman agar tetap optimal.

Suspensi

Komponen utama yang sering di lakukan perawatan adalah suspensi baik depan maupun belakang. Pengaturan konfigurasi suspensi di sesuaikan selama race weekend untuk menguji tekanan serta kesesuaian pada lintasan. Ketika melakukan konfigurasi, beberapa tim menerapkan jasa dari mekanik terbaik dari pemasok suspensi mereka. Hal tesebut seperti yang mereka lakukan ketika melakukan perawatan terhadap kaliper pada sistem pengereman.

Mesin Motor MotoGP

Mesin merupakan parts utama dan terpenting bagi motor MotoGP. Terdapat 7 mesin yang dapat di gunakan tim sepanjang musim berlangsung bagi tim yang tidak memperoleh konsesi. Hal ini sesuai dengan aturan dimana mesin akan di segel sebagai upaya mencegah modifikasi internal yang di lakukan pada mesin. Tim berhak menggunakan ke tujuh mesin selama satu musim namun dengan catatan, jika seluruh mesin di keluarkan maka mesin baru akan di masukkan selama proses pergantian Komponen Motor.